
Kabardigoel- Komisi Pemilihan Umun (KPU) Kabupaten Intan Jaya melaksanakan Rapat pleno terbuka rekapitulasi daftar pemilih sementara (DPS). Tingkat kabupaten/kota pemilihan Gubernur dan wakil gubernur, pemilihan bupati dan wakil bupati 2024.
Kegiatan yang di hadiri Bawaslu Intan Jaya,TNI POLRI, Beberapa Partai Politik, Pemerintah Kabupaten Intan Jaya, Kesbangpol Intan Jaya, Kegiatan dilaksanakan di Aula Hotel Mahavira Nabire 10 Agustus 2024.

Ketua KPU intan jaya Nolianus Kobogau membuka kegiatan tersebut ,di dampingi 4 komisioner, Dami Zanambani, Johan Maiseni, Junus Miagoni, Penias Somau. di hadiri Bawaslu Intan Jaya,TNI POLRI, Beberapa Partai Politik, Pemerintah Kabupaten Intan Jaya, Kesbangpol Intan Jaya
Kordinator Devisi Data dan Perencanaan KPU Intanjaya Dami Zanambani mengatakan hari kita melakukan Pleno DPS ini. setelah kemarin tanggal 4-7/8/2024 telah melakukan perbaikan data di jogja. Dirinya bekerja dengan cepat sesuai Tahapan yang ada.
“Kami tiba langsung bekerja disini karena ,diberikan waktu sampai dengan tanggal 11/8/2024 itu sudah penetapan Pleno DPS, Sehingga kita sudah lakukan dan berjalan dengan baik dari 8 Distrik yang dibacakan dan ada penambahan di DPS itu empat ribu lebih,”ujarnya
Dami juga menyampaikan sebelum melanjutkan DPT hasil yang ada, dirinya berharap kiranya bisa terjadi penambahan. Akan membangun Koordinasi dengan Dukcapil, agar dapat membantu teman teman PPD atau pun Panitia Pemungutan Suara (PPS)
“Sehingga ada penambahan penambahan untuk kami DPT di kabupaten Intan Jaya, tadi kami telah serahkan secara simbolis Salinan Pleno DPS ,kepada, Bawaslu, Kesbangpol, Dukcapil dan yang lainnya sedangkan untuk Parpol dan yang lainnya dengan ketentuan undang undang harus juga mengirim dalam bentuk Digital(PDf),”imbuhnya
Dami Zambani juga menambahkan untuk seluruh stekholder, Lembaga adat,Tokoh masyarakat, serta intelektual yang ada di kabupaten intan jaya untuk bekerjasama membantu KPU intan Jaya dalam meningkatkan DPT yang ada , ini kita lakukan agar ada kita koordinasi dalam Peningkatan DPT pilkada Intan Jaya.
Sedangkan Ketua KPU intan Jaya Nolianus Kobogau menyampaikan DPS atau DP4 yang diterima 119 ribu lebih sedangkan DPS yang ditetapkan 123 Ribu lebih. Dirinya berharap semoga kedepan itu, DPT yang nanti akan ditetapkan, bisa lebih daripada DPT Pemilu kemarin.
“Kita berharap ada penambahan DPT untuk Pilkada 2024 mendatang, bisa lebih dari Pemilu yang kemarin, KPU sendiri adalah pengguna data sehingga masyarakat terkadang salahkan kami (KPU), baik itu Dukcapil dan lain lain. Sedangkan mereka sendiri yang tidak melakukan perekaman,”imbuhnya
Nolianus juga menyampaikan untuk masyarakat kabupaten intan jaya mari kita suskseskan Pilkada 2024 dengan aman serta bermartabat. Hindari berita berita Hoax, baik itu informasi yang menyesatkan dirinya berharap pilkada aman masyarakat damai