
kabardigoel.com, Boven Digoel – Setelah kejadian yang menimpa Badan Kepegawaian Daerah dan PSDM Kabupaten Boven Digoel pada tahun 2024 lalu, akhirnya proses pelayanan dan administrasi tidak dapat dilakukan di kantor, melainkan melalui whatshap maupun pekerjaan dilaksanakan dari rumah. Hal tersebut disampaikan Kepala Badan Kepegawaian Daerah dan PSDM Kabupaten Boven Digoel Mahmudin Abdullah, SH Senin, (27/1/2025)
Kepala Badan Kepegawaian Daerah dan PSDM Kabupaten Boven Digoel ungkapkan, menyikapi kejadian tersebut pihaknya mengambil langka untuk terus memberikan pelayanan, meskipun melalui via WhatsApp, sambil menunggu mencari jalan keluar demi mendapatkan gedung kantor untuk ditempati.
Alhasil gedung kantor yang akan ditempatinya nanti berada di Gang Beteop, yang saat ini dalam proses renofasi, terhitung sejak 6 Januari lalu sudah mulai dilakukan renofasi. Dengan harapan agar renofasi cepat dilakukan, agar proses pelayanan serta administrasi dapat dilakukan kembali seperti biasanya. Saat ini pekerjaan pelayanan maupun administrasi dilakukan dari rumah, serta dilakukan melalui via WA, sambil menunggu Proses renonasi
Dijelaskan, sejak kejadian yang menimpa di tahun 2024 bulan desember, pihak BKD telah menyurat ke pimpinan tertinggi, hingga terhitung 6 Januari setelah liburan natal dan tahun baru, demi untuk meminta ahli fungsi rumah jabatan yang berada di gang Beteop kedalam, untuk dipake sebagai Kantor BKD Dan PSDM Boven Digoel. Akan tetapi rumah tersebut belum layak, sehingga dilakukan renofasi dan hingga saat ini semuanya masih dalam tahap renosi sambil menunggu selesai.
“Untuk itu jika ada hal-hal yang perlu disampaikan, diharapkan lansung dapat menghubungi teman-teman di Bagian kepegawaian lewat via WA. Jadi teman-teman di BKD siap membantu, apa kebutuhan dan apa yang diperlukan mereka siap melayani dan cepat merespon,”Ungkap Kepala BKD.